-
Email:
Callcenter_djid@komdigi.go.id -
Call us:
159 -
Webmail:
Surel

- Beranda
- Informasi & Publikasi
- Informasi Terkini
Siaran Pers
Kelanjutan Tahap Akhir Tender USO Yang Menyisakan PT PT. Indonesia Comnets Plus dan PT Indonusa System Integrator Prima (Untuk Paket 1 Baru) dan PT Indonesia Comnet Plus (Untuk Paket 2 Baru)
Siaran Pers No. 134/PIH/KOMINFO/6/2009
(Singapura, 18 Juni 2009). Sebagai kelanjutan dari pelaksanaan penyediaan jasa akses telekomunikasi dan informatika perdesaan KPU/USO untuk Paket 1 (dahulu disebut Paket 4/yang meliputi wilayah Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Maluku dan Maluku Utara ) dan Paket 2 (dahulu disebut Paket 5/yang meliputi wilayah Papua dan Irian Jaya Barat), maka bersama ini diinformasikan, bahwa pada tanggal 17 Juni 2009 telah sampai pada tahap pembukaan sampul II (dokumen penawaran biaya ) . Proses pelelangan paket ini telah melalui proses prakualifikasi ulang, dimana sampai dengan batas waktu pemasukan dokumen penawaran sampul 1 (dokumen penawaran administrasi dan teknis) yaitu pada tanggal 15 Juni 2009 pukul 12.00 WIB, peserta yang telah memasukkan dokumen penawaran hanya PT Indonusa System Integrator Prima dan PT Indonesia Comnet Plus.
Sebagai informasi, secara keseluruhan yang telah dinyatakan lulus dalam proses prakualifikasi Paket 1 adalah PT. Telkom , PT. Indonesia Comnets Plus , PT Indonusa System Integrator Prima dan yang lulus proses prakualifikasi Paket 2 adalah PT Telkom, PT Indonesia Comnet Plus dan PT Telkomsel. Dalam evaluasi berdasarkan dokumen sampul 1 untuk Paket 1 yang berlangsung pada tanggal 15 s/d. 16 Juni 2009, maka PT Indonesia Comnet Plus dan PT Indonusa System Integrator Prima telah dinyatakan memenuhi persyaratan administrasi dan teknis dan keduanya berhak mengikuti tahapan proses pelelangan selanjutnya. Sedangkan untuk Paket 2 berdasarkan evaluasi dokumen sampul 1, maka PT Indonesia Comnet Plus telah dinyatakan memenuhi persyaratan administrasi dan teknis dan berhak mengikuti tahapan proses pelelangan selanjutnya. Pembukaan sampul 2 telah berlangsung pada tanggal 17 Juni 2009 dan hingga tanggal 19 Juni 2009 masih berlangsung evaluasi sampul 2 dan akan diikuti juga dengan pembuktian kualifikasi dan diharapkan waktu penetapan pemenang dan pengumuman pemenang nya dapat sesuai jadwal yang telah di rencanakan yaitu pada tanggal akhir bulan Juni 2009. Kemudian kontrak pelaksanaan pekerjaan diharapkan dapat dilaksanakan pada bulan Juli 2009.
Kepada PT Telkom dan PT Telkomsel yang tidak memasukkan sampul 1, Departemen Kominfo tetap menghormati keputusan dan kebijakan dua penyelenggara telekomunikasi tersebut, karena hal tersebut sepenuhnya merupakan hak dan kewenangan dari dua penyelenggara telekomunikasi yang bersangkutan. Sejauh ini PT Telkomsel sebagai bagian dari Telkom Group juga sudah turut berpartisipasi dalam rangkaian kegiatan mulai dari prakualifikasi dan hingga akhir dari proses tender penyediaan jasa akses telekomunikasi dan informatika perdesaan KPU/USO dan ditetapkan sebagai pemenang dan juga telah menanda-tangani kontrak untuk Paket 1, Paket 2, Paket 3, Paket 6 dan Paket 7 pada awal tahun 2009. Oleh karena itu mengingat jumlah peserta tender yang tersisa setelah pembukaan dahn evaluasi sampul 1 sangat terbatas, maka proses tender tetap dilanjutkan karena ini mengacu pada Lampiran 1 Bab II.A.b.3. C.3 dari Keputusan Presiden No. 80 Tahun 2003 yang memungkinkan pemilihan langsung untuk Paket 1 dan penunjukan langsung pada Paket 2, sebagaimana yang telah berlangsung pada paket-paket sebelumnya, yaitu Paket 1, Paket 3 dan Paket 6 yang telah dimenangkan oleh PT Telkomsel. Namun kesemuanya itu masih tergantung pada proses verifikasi dan pembuktian yang kini masih berlangsung dalam menentukan pemenang Paket 1 dan Paket 2 ini.
--------------
Kepala Pusat Informasi dan Humas Departemen Kominfo (Gatot S. Dewa Broto, HP: 0811898504, Email: gatot_b@postel.go.id, Tel/Fax: 021.3504024).