-
Email:
Callcenter_djid@komdigi.go.id -
Call us:
159 -
Webmail:
Surel

- Beranda
- Informasi & Publikasi
- Informasi Terkini
Seputar SDPPI
Tahun Depan Seluruh Desa Terkoneksi 4G
Jakarta (SDPPI) – Pemerintah terus menggesa penuntasan koneksi seluruh desa, termasuk yang berada di wilayah terdepan, terluar dan tertinggal (3T). Saat ini, dari 83.218 desa dan kelurahan di Tanah Air, masih tersisa sekitar 12 ribu desa yang belum ada sinyal 4G.
“Progres sudah berjalan cukup bagus. Pada 2021 sudah dituntaskan 30 persen dan 70 persennya diselesaikan pada 2022,” ucap Direktur Jenderal Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika (Dirjen SDPPI) Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) Ismail, Senin (27/9/2021).
Berdasarkan data terakhir, dari 83.218 desa dan kelurahan, sekitar 20 ribuan berada di daerah 3T dan 62.877 di daerah non-3T. Daerah yang belum tercakupi jaringan 4G di 3T adalah 9.113 desa, serta di non-3T sekitar 3.435 desa dan kelurahan. “Semoga tahun 2022 dapat terselesaikan,” harap Dirjen SDPPI.
Pemerintah terus berupaya mengkoneksikan seluruh wilayah di Indonesia. Pertama, dengan membangun infrastruktur di seluruh pelosok negeri. Pembangunan infrastruktur ini menjadi usaha konkret pemerintah, agar jangan sampai ada yang tidak mendapatkan sinyal.
Kedua, lanjut Ismail, pemerintah melakukan proses literasi atau pembelajaran kepada 12 juta juta masyarakat di wilayah 3 T yang sudah terkoneksi untuk bisa memanfaatkan teknologi digital ini secara bijak dan produktif. “Semoga ini dapat meningkatkan kompetensi, baik pelaku usaha ataupun pengguna infrastruktur digital,” jelasnya.
Inovasi terkait pembangunan Infrastruktur telekomunikasi ini dilakukan dalam masa 2019-2024. Kemkominfo dan seluruh jajaran, dalam hal ini operator telekomunikasi, mempercepat pembangunan infrastruktur di pelosok tanah air.
Dirjen SDPPI berharap agar masyarakat dapat menikmati kekayaan atau kemampuan untuk bisa terkoneksi ke dunia digital. Tujuannya agar bisa meningkatkan produktivitas dalam kehidupan sehari-hari.
Lebih lanjut, Dirjen SDPPI Ismail mengucapkan selamat Hari Bhakti Postel ke-76. Ia berharap jajarannya di Ditjen SDPPI tetap semangat untuk lebih cepat membangun dan mengakselerasi proses transformasi digital. Hal itu sesuai dengan tema Hari Bhakti Postel tahun ini, yaitu Semakin Digital, Indonesia Semakin Tangguh dan tumbuh.
“Jadi semangat dari pelaksanaan Hari Bhakti Postel ini kita laksanakan dalam kondisi yang seperti ini, namun semangat para Pahlawan PTT Nasional terus berkobar dari seluruh insan pos dan telekomunikasi diseluruh Indonesia,” tegas Ismail.
Sumber/ Foto : Fandi R (Setditjen)