-
Email:
Callcenter_djid@komdigi.go.id -
Call us:
159 -
Webmail:
Surel

- Beranda
- Informasi & Publikasi
- Informasi Terkini
Seputar SDPPI
PELUNCURAN SAMPUL PERINGATAN 50 TAHUN HUBUNGAN DIPLOMATIK INDONESIA-CUBA
Dalam rangka memperingati 50 tahun hubungan diplomatik Indonesia-Cuba yang jatuh pada 22 Januari 2010 telah dilakukan peluncuran Sampul Peringatan (SP) 50 Tahun Hubungan Diplomatik Indonesia-Cuba pada Selasa 23 Pebruari 2010. Peluncuran ditandai dengan penandatangan Sampul Peringatan (SP) dimaksud oleh Plt Dirjen Postel, Bapak Basuki Yusuf Iskandar dan Dutabesar Cuba untuk Indonesia, H.E. Jorge Leon.
Peluncuran sampul peringatan tersebut dihadiri antara lain oleh Direktur Pos Ditjen Postel, Sekretaris Direktorat Jenderal Postel, Perwakilan dari Direktorat Amerika Selatan dan Karibia, Perwakilan dari Direksi PT Pos Indonesia (Pesero), Sekretaris Jenderal Pengurus Pusat Perkumpulan Filateli Indonesia dan pejabat Ditjen Postel lainnya.
Sampul peringatan menampilkan desain Istana Kepresidenan dari kedua negara dan dibubuhi prangko PRISMA dengan lambang jabat tangan melambangkan persahabatan. Pada bagian (tab) kosong prangko PRISMA ditampilkan gambar Monumen Nasional (Monas) dari Indonesia dan Jose Marti Memorial dari Cuba. Monumen Nasional didirikan untuk mengenang perlawanan dan perjuangan rakyat Indonesia melawan penjajah Belanda dan membangkitkan semangat patriotism generasi saat ini dan mengembangkan inspirasi mendatang. Jose Marti Memorial merupakan bangunan setinggi 109 m yang merupakan penghargaan kepada Jose Marti, seorang penyair dan Pahlawan Kemerdekaan Cuba. Pada salah satu ruang yang terdapat pada bangunan tersebut disimpan karya-karya Jose Marti dan seni kontemporer.
Ditjen Postel mengucapkan terimakasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Yang Mulia Dutabesar Cuba untuk Indonesia atas usaha beliau tersebut dan mengharapkan agar di masa mendatang Indonesia dan Cuba dapat mewujudkan penerbitan prangko bersama.
Duta Besar Cuba untuk Indonesia, Yang Mulia Bapak Jorge Leon, dengan penuh perhatian dan terus-menerus berusaha mendorong terwujudnya penerbitan peluncuran Sampul Peringatan 50 Tahun Hubungan Diplomatik Indonesia dan Cuba ini, Pemerintah Cuba sedang mempersiapkan hal-hal yang diperlukan untuk penerbitan prangko bersama di masa mendatang.
Indonesia dan Cuba merupakan dua Negara yang saling mendukung dan menjunjung perjuangan negara-negara berkembang yang tercermin dalam pelaksanaan Konferensi Asia-Afrika di Bandung.
Hubungan Indonesia dan Cuba terus meningkat dari waktu ke waktu di berbagai bidang, antara lain olah raga, kebudayaan dan kesehatan. Telah banyak petinju dan pesenam Indonesia yang berlatih di Cuba. Cuba juga telah dengan tulus membantu Indonesia pada saat Indonesia mendapat bencana alam seperti tsunami di Aceh dan gempa bumi di Yogyakarta. Pemerintah Cuba telah mengirimkan dokter-dokter dan peralatan medis serta obat-obatan pada waktu itu. Banyak kerjasama lainnya antara kedua negara yang telah dan akan dilakukan.
Sementara itu, Pemerintah Cuba telah menerbitkan prangko dalam rangka peringatan 50 tahun hubungan diplomatik Indonesia-Cuba pada 22 Januari 2010 di Havana. Pada kesempatan tersebut Duta Besar Indonesia untuk Cuba, Bapak Banua Radja Manik dan Wakil Menteri Luar Negeri Cuba menandatangani prangko dimaksud.
--------------------------
Subag Komunikasi