-
Email:
Callcenter_djid@komdigi.go.id -
Call us:
159 -
Webmail:
Surel

- Beranda
- Informasi & Publikasi
- Galeri Acara
Galeri Acara
Efisiensi Anggaran Jadikan Motivasi Balmon Yogyakarta
Yogyakarta (Infrastruktur Digital) - Direktur Jenderal Infrastruktur Digital Kementerian Komunikasi dan Digital Wayan Toni Supriyanto mengimbau seluruh pegawai Balai Monitor kelas I Yogyakarta untuk menjadi tim yang kuat dan senantiasa meningkatkan kinerja meskipun harus menghadapi efisiensi anggaran.
Kunjungan ke Balai Monitor Kelas I Yogyakarta merupakan kunjungan perdana Direktur Jenderal Infrastruktur Digital Wayan Toni Supriyanto sejak dilantik yang didampingi oleh Sesditjen Infrastruktur Digital, Indra Maulana serta staff terkait.
Pada sambutannya, Dirjen Infrastruktur Digital meminta Balai Monitor kelas I Yogyakarta menunjukkan kapabilitas kompetensi dan kemampuan sebagai suatu organisasi yang dapat dijadikan sebagai acuan oleh Balmon lainnya. “berkompetisi dengan fair untuk saling meningkatkan kinerja dalam proses pelaksanaan program kerja Ditjen Infrastruktur Digital”, Kamis (20/02/2025).