-
Email:
Callcenter_djid@komdigi.go.id -
Call us:
159 -
Webmail:
Surel

- Beranda
- Informasi & Publikasi
- Galeri Acara
Galeri Acara
Pemerintah Percepat Pembangunan Infrastruktur Telekomunikasi Atasi Daerah Tidak Terkoneksi
Jakarta (SDPPI) – Direktorat Jenderal Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika (Ditjen SDPPI) Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) percepat Pembangunan infrastruktur telekomunikasi untuk menyelesaikan daerah yang tidak memiliki koneksi internet.
“perkiraan pada tahun 2024 tersisa sekitar 5 sampai 10 persen masyarakat Indonesia yang belum mendapatkan akses ke dunia digital, ini terjadi dikarenakan cost yang tidak sebanding dengan hasil yang didapat maka dari itu terjadinya perlambatan pembangunan infrastruktur telekomunikasi, dan disini peran pemerintah untuk memastikan bahwa seluruh rakyat dapat kesempatan yang sama untuk bisa terknoneksi ke dunia informasi yang lebih sehat, pintar, cerdas, dan Sejahtera” ucap Direktur Jenderal SDPPI Ismail saat menjadi panelis pada Acara Tech & Telco FORUM 2024, Jumat (5/7/2024).